Robert Lewandowski Cedera, Pukulan Berat Bagi Ambisi Barcelona Mengejar Quadruple
2025-04-21 10:09:32 By Anthem

Barcelona mendapatkan kabar buruk terkait kondisi fisik Robert Lewandowski. Penyerang andalan mereka itu dipastikan mengalami cedera hamstring dan terancam absen dalam sejumlah laga penting, termasuk final Copa del Rey dan semifinal Liga Champions.
Robert Lewandowski mengalami cedera ketika memperkuat Barcelona menghadapi Celta Vigo yang berakhir 4-3 untuk keunggulan Blaugrana pada Sabtu (19/4/2024) malam WIB. Ia ditarik keluar dan digantikan oleh Gavi pada menit ke-78.
Dalam pernyataan resmi yang dirilis pada Minggu (20/4/2025), Barcelona mengonfirmasi Robert Lewandowski mengalami cedera pada otot semitendinosus di paha kiri. Namun, klub tidak merinci berapa lama sang pemain akan menepi.
"Hasil tes yang dilakukan pada Minggu mengonfirmasi Robert Lewandowski mengalami cedera otot semitendinosus di paha kiri," tulis pernyataan resmi Barcelona.
Kehilangan Lewandowski merupakan pukulan besar bagi tim asuhan Hansi Flick. Striker berusia 36 tahun tersebut merupakan pencetak gol terbanyak Barcelona musim ini dengan koleksi 40 gol di semua kompetisi.
Barcelona sendiri sedang dalam performa impresif dan tengah mengincar quadruple, atau empat gelar juara, pada musim ini.
Setelah memenangkan Piala Super Spanyol pada Januari 2025, Blaugrana kini memimpin klasemen La Liga Spanyol, berada di final Copa del Rey, dan lolos ke semifinal Liga Champions untuk pertama kalinya sejak 2019.
Untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan Lewandowski, pelatih Hansi Flick kemungkinan akan kembali mengandalkan Ferran Torres sebagai striker tengah, posisi yang pernah ia mainkan sebelumnya. Selain itu, Dani Olmo juga bisa menjadi opsi sebagai false nine.